Sabtu, 07 November 2009

Dunia Icang69

Dunia Icang69

Link to Dunia Icang69

Mathematics Event: Tender Game and Matrix Game

Posted: 05 Nov 2009 10:38 PM PST

Setelah sebelumnya saya sudah memberi tahu cara membuat game portable dari kertas. Kali ini saya akan mempublikasikan beberapa game yang pernah saya buat. Yaitu tender game dan matrix game untuk lomba Mathematics Event (ME). Sehingga acara ini semakin seru untuk diikuti.

Mathematics Event adalah lomba Matematika terbesar di Sulawesi Selatan yang diselengggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Matematika (Himatika) FMIPA Universitas Hasanuddin Makassar. Terbesar karena diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai sekolah di Sulawesi dari tingkat SD, SMP hingga SMU yang dilaksanakan selama tiga hari berturut-turut. Tentu dengan hadiah yang menarik pula (piala, beasiswa, uang dll). Kegiatan ini dilaksanakan sekitar bulan Maret. Jadi persiapkan dirimu sekarang kalau kamu tidak sekedar pintar tapi juga cerdas dan pandai dalam matematika.

Tiap tahun kami terus menjaga dan meningkatkan kualitas dari ME hingga tahun 2009 ini telah terlaksana sebanyak sembilan kali. Kualitas soal pun terus terjaga hingga kami menolak bekerja sama dengan berbagai bimbingan belajar yang ada untuk menjaga independensi. Walaupun sebagian tim pembuat soal adalah pengajar atau tentor bimbingan belajar. Tak salah jika soal-soal dari ME bisa disejajarkan dengan soal Olimpiade Matematika dan menjadi parameter kesuksesan dari beberapa bimbingan belajar yang ada di kota Makassar.

Tak hanya kualitas soal yang terus terjaga tapi juga kualitas lomba untuk menyeleksi para peserta yang ikut hingga mendapatkan yang terbaik. Sehingga lomba tidak menjadi monoton dan membosankan tapi bisa menjadi menyenangkan dan seru untuk menyaksikan para peserta yang sedang berlomba.

Dari sekian banyak lomba yang ada saya diberi tanggung jawab untuk memegang tender game dan matrix game. Disamping ada lomba lain seperti teater game, balon game, rolling game dan masih banyak lagi game seru lainnya. Game yang saya pegang itu penyempurnaan dari yang sebelumnya. Setiap tahun harus tampil yang terbaik (ini masalah harga diri angkatan).

Sebenarnya game-game ini belum sepenuhnya sempurna masih banyak yang perlu di perbaiki. Terutama masalah perhitungan waktunya. Walaupun begitu mudah untuk ditambahkan tapi tidak semudah itu. Jadi tidak saya tambahkan. Game yang saya publikasikan ini adalah versi yang kedua. Yang pertama saya tidak tahu dimana rimbanya karena waktu itu saya kerja di komputer orang lain jadi tececer deh. Untuk versi yang kedua saya tidak berharap untuk membuatnya. Berharap ada regenerasi tapi belum ada yang bisa.

Tender Game dan Matrix Game dibuat dari Macromedia Flash (kini bernama Adobe Flash). Game ini bisa dimainkan di komputer. Tapi tidak dimainkan head to head dengan komputer. Tapi harus ada tiga unsur yaitu perserta, operator (yang mengendalikan game) dan MC/presenter/host. Game (soal) ditampilkan dilayar lebar menggunakan LCD proyector sehingga semua orang bisa melihat.

Tender game

Game ini dimainkan oleh tiga orang. Setiap orang ditandai dengan warna yang berbeda yaitu merah kuning dan dan biru. Jalankan programnya. Kemudian klik tombol Mulai. Lalu isi nama peserta sesuai dengan warna kesukaannya. Setelah itu klik tombol Lanjut.

Nah kita masuk ke permainannya. Di dalam tender game, pertama-tama soal ditampilkan dulu selama tiga puluh (30) detik (tekan tombol BUKA). Peserta tidak boleh melakukan apa-apa. Cukup melihat saja soalnya. Setelah cukup 30 detik maka soal ditutup (tekan tombol TUTUP) dan MC mempersilakan peserta melakukan tender. Tekan tombol PILIHAN untuk melihat pilihan tender. Peserta yang mengajukan tender dengan waktu yang paling kecil atau tidak ada lagi yang menantang maka dialah yang berhak menjawab soal itu. Kemudian soal dibuka kembali dan diberi kesempatan mengerjakan soal tersebut sesuai dengan waktu yang telah dipesan. Jika waktu telah habis, maka dia harus segera menjawab. Jika benar maka mendapat point 100 dan jika salah maka tidak mendapat apa-apa. Soal ini tidak bisa dilempar ke peserta lain. Untuk mengganti soal tekan tombol ARAH KANAN. Begitu seterusnya hingga soal habis.

Permainan ini akan menjadi seru ketika ada pemain mengajukan tender kemudian ditantang oleh peserta lain dengan waktu yang lebih kecil. Peserta bisa langsung mengajukan pesanan waktu yang paling kecil yaitu 30 detik akan langsung mengerjakan soalnya.

Untuk menambah poinnya dilakukan secara manual dengan cara menekan bola warnanya. Maka pointnya akan bertambah terus. Untuk reset tekan saja tombol di nama masing-masing peserta.

Matrix Game


Game ini dimainkan oleh tiga orang. Soal disembunyikan di dalam 25 bola yang mempunyai point masing-masing. Ke-25 bola tadi berbentuk matriks 5x5. Jika peserta yang berhasil menjawab soal di bola tadi maka akan mendapat point di bola tersebut dan bolanya secara otomatis berubah dari abu-abu menjadi warna peserta lomba yang menjawab benar. Dan jika salah maka akan dikurangi setengah bobot nilai tersebut dan peserta lain boleh berebut untuk menjawabnya. Jika tidak ada satupun yang bisa menjawab maka soal dinyatakan gugur sehingga bolanya akan berwarna hitam. Dan lanjut ke soal lainnya. Dan jika ada peserta yang bisa menyusun bola warnanya secara lurus tanpa putus 5 bola baik itu mendatar, berdiri atau diagonal maka dialah pemenangnya.

Untuk memulainya, sama seperti tender game di atas. Isikan nama peserta sesuai dengan warna kesukaannya. Telah ada 25 bola berwarna abu-abu berbentuk matriks 5x5 dengan dengan nama mulai dari A1 sampai E5. Langkah awal dimulai dengan menekan bola C3 lalu muncul kotak konfirmasi. Gunanya untuk memastikan bola yang dipesan adalah benar jika salah maka tekan saja tombol merah di sudut atas untuk kembali dan jika benar maka tekan saja tombol OK.

Maka Akan muncul kotak dialog besar dan disitu bisa dilihat juga pointnya. Setelah peserta siap maka tekan tombol BUKA untuk memunculkan soalnya. Kemudian para peserta berebut siapa yang akan menjawab dengan menekan bel masing-masing. Misalnya si Merah diberikan hak menjawab oleh MC maka operator akan menekan bola merah kecil sebelah kanan soal. Jika jawaban si Merah dinyatakan benar oleh MC maka operator menekan tombol BENAR. Dan muncul konfirmasi lagi untuk menambahkan nilai. Dan jika operator salah klik maka bisa kembali dengan menekan tombol merah di sudut kanan atas. Bila jawaban si Merah salah maka tekan tombol SALAH. Setelah itu tekan tombol OK maka point si Merah akan secara otomatis berkurang setengah dari point soal tersebut. Dan soal masih bisa diperebutkan oleh pemain lain.

Dan jika semuanya salah atau tidak ada yang mau menjawab maka tekan saja tombol hitam untuk membuat soalnya hangus. Yang benar menjawab soal sebelumnya berhak untuk menentukan soal mana yang akan dibuka. Begitu seterusnya hingga ada yang bisa membuat garis lurus. Jika pun tidak maka dihitung dari point yang didapat dari masing-masing peserta.

Untuk mengubah point untuk setiap matriknya silakan edit file matrix.xml dengan menggunkan notepad. PERHATIAN: Hanya nilai point yang boleh diganti. Jika tidak maka programnya akan error.

Untuk mengganti soalnya. Ganti saja gambar di forder soal_matrix dengan gambar soal yang telah dibuat. Pastikan namanya sesuai dengan nama-nama bola dan tipe filenya adalah jpg. Misalnya A1.jpg, A2.jpg, ... , E5.jpg. Begitu juga dengan untuk soal tender game. Ganti/tambahkan saja file gambar dengan nama tender0.jpg, tender1.jpg, ... tender13.jpg.

Silakan Download
Tender Game
Matrix Game




Tidak ada komentar:

Posting Komentar